5 Pola Pikir Yang Perlu Kamu Perbaiki Agar Kesuksesanmu Bisa Tercapai

Pola pikir, berpikir, sukses, orang sukses, orang kaya, orang pintar
Sumber foto: hipwee.com
Sudah sering kita dengar sebuah pernyataan bahwa manusia itu hidup hanya satu kali. Oleh karena itu, banyak yang terkesan sedikit pesimis karena merasa bahwa hanya memiliki satu kesempatan di dalam hidup ini.

Alhasil, banyak yang tidak merasa kalau sebenarnya kesempatan datang berkali-kali dan bukan hanya sekali. Coba kamu ubah cara pandangmu dengan konteks yang berbeda bahwa "manusia itu hidup berkali-kali setiap harinya dan akan mati satu kali". Ini adalah sebuah cara untuk mengubah pandanganmu agar kamu bisa menjadi pribadi yang lebih optimis dalam menjalani hidup ini.

Kamu bangun setiap pagi, menikmati hidup setiap hari, bertahun-tahun semenjak kamu dilahirkan ke dunia ini. Pada dasarnya, manusia telah diberikan banyak kesempatan setiap harinya untuk menjadi pribadi yang lebih baik lagi. Namun pertanyaannya, apakah kamu sudah bisa mengambil kesempatan itu untuk menjadi pribadi yang lebih baik dari hari ke hari?

Faktanya, tidak semua orang menyadari nya. Memang pola pikir yang selama ini ditanamkan tidaklah salah. Tetapi, mungkin perlu diperbaiki agar kamu lebih termotivasi dalam menjalani hidup ini guna mencapai titik kesuksesan yang selama ini kamu idam-idamkan. Berikut pola pikir yang akan membuat hidup lebih termotivasi setiap harinya.



1. Sebenarnya, kesempatan datang berkali-kali

Banyak yang bilang bahwa kesempatan hanya datang satu kali saja, jadi jangan di sia-sia kan. Tidak ada yang salah dengan hal itu. Dengan begitu kamu akan lebih termotivasi untuk mempersembahkan yang terbaik dalam percobaan pertamamu. Namun, apa jadinya jika kamu gagal. Pasti kamu akan berpikir bahwa tidak ada lagi kesempatan untukmu.

Sebenarnya, kamu memiliki banyak kesempatan kok. Asalkan kamu jeli, disekitarmu ada banyak kesempatan yang bisa kamu pilih dan tentunya dengan diimbangi usaha keras.

Hanya saja, pola pikir yang sudah tertanam bahwa kesempatan hanya datang satu kali dalam hidup, membuat kamu cenderung menututup mata dan tidak melihat disekitarmu bahwa ada kesempatan yang juga dapat kamu raih.

Jadi, sekarang ubahlah pola pikir dan carilah setiap peluang yang ada, sekecil apapun itu kamu harus tetap berusaha untuk meraihnya.

2. Gagal bukanlah sebuah kekalahan

Setiap orang yang berusaha pasti akan dihadapkan dengan sebuah kegagalan. Saat kamu mengalami kegagalan, terkadang kamu ingin menyalahkan keadaan karena tidak terima dengan datangnya kegagalan. Kamu sudah berusaha semaksimal mungkin tetapi tetap saja gagal, pasti akan muncul sebuah pertanyaan apa yang salah denganku?

Sesungguhnya, jika kamu sudah berusaha semaksimal mungkin, tidak ada yang salah pada dirimu. Tetapi, Tuhan hanya ingin menyiapkan mentalmu dan untuk menjadi pribadi yang lebih baik.

Apabila kamu gagal sekali, kamu harus bangkit dua kali, begitu seterusnya. Kegigihanmu akan menjadikanmu sebagai pribadi yang tak terkalahkan, bermental baja dan siap untuk menggapai kesuksesan yang telah disiapkan untuk mu. Jangan pernah berhenti ketika gagal, karena jika kamu berhenti maka disitulah kekalahanmu yang sebenarnya.

3. Tidak ada jalan pintas menuju kesuksesan

Kesuksesan hanya milik mereka yang mau berusaha, bekerja keras dan pantang menyerah. Bagaimana mungkin kesuksesan akan kamu raih jika kamu hanya menunggu kesuksesan itu turun dari langit dan datang menghampirimu?

Meraih kesuksesan memang tidaklah mudah, namun bukan berarti tidak mungkin. Kerja kerasmu akan membuahkan hasil atas apa yang sedang kamu perjuangkan, asalkan kamu tetap konsisten dan pantang menyerah.

Meski begitu, jangan terlalu ambisius untuk mendapatkannya. Jika kamu terlalu ambisius, alhasil ketika kegagalan menghampirimu, kamu akan merasa sangat kecewa dan susah untuk bangkit kembali.

4. Ingat! Yang mampu mengalahkanmu hanyalah dirimu sendiri

Ketika kamu mengalami kegagalan dalam hidup, maka yang harus kamu lakukan adalah bangkit kembali. Bangkitlah menjadi pribadi yang lebih kuat lagi, belajarlah dari kegagalanmu dan perbaiki apa yang salah dari sebelumnya. Tidak usah pesimis, karena kamu bukanlah satu-satunya orang yang gagal di muka bumi ini.

Ingatlah, tidak ada yang mampu mengalahkanmu selain dirimu sendiri. Rasa pesimis dan takut menerima kegagalan lagi adalah musuh yang akan mengalahkanmu. Jadi, teruslah bangkit karena tidak ada yang perlu kamu takutkan.

Semua yang kamu takutkan sejatinya hanyalah imajinasimu dan pikiranmu sendiri yang membuatnya akan lebih buruk lagi. Oleh karenanya, jangan membuat drama hidupmu sendiri yang terlalu over thinking dan mulailah membuat perubahan dalam dirimu.

5. Setiap orang punya masanya sendiri untuk berada di titik yang ingin di capai

Jangan terpaku dengan timline orang lain, kamu tidak bisa menyamakan apa yang telah di raih orang lain dan membandingkannya dengan apa yang sudah kamu raih. Setiap orang memiliki masanya masing-masing untuk berada di titik yang ingin dicapai. Ada yang lambat, namun ada pula yang cepat.

Jadi, mulai sekarang berhentilah mengurusi orang lain dan fokuslah dengan apa yang sedang kamu perjuangkan saat ini. Jangan lupa bersyukur atas apa yang sudah kamu miliki saat ini. Karena, kabahagiaan bukan dicari, namun kebahagiaan itu kamu sendiri yang menciptakannya.

No comments for "5 Pola Pikir Yang Perlu Kamu Perbaiki Agar Kesuksesanmu Bisa Tercapai"