5 Tips PDKT Sama Cewek Untuk Kamu Cowok Pendiam Dan Pemalu

Tips PDKT Sama Cewek - Mungkin bagi kamu yang masih remaja, masa pacaran merupakan hal yang paling menyenangkan. Setiap cowok pasti memiliki cewek idaman yang di kagumi dan di sukai.

Biasanya, seorang cowok akan dengan mudahnya mengutarakan isi hatinya kepada cewek yang di idamkannya.
Relationship, hubungan, lifestyle, gaya hidup, cinta,
Sumber foto: unsplash.com/Johan Mouchet
Namun, bagaimana jika cowok tersebut adalah cowok pendiam dan pemalu? Jangan mengutarakan isi hatinya, mau PDKT aja tidak memiliki keberanian.

Tenang saja, bagi kamu yang merupakan cowok pendiam dan pemalu, jangan minder dulu!

Bukan berarti menjadi cowok pendiam dan pemalu tidak memiliki harapan untuk mendapatkan cewek idamanmu.

Justru, jadikanlah kekurangan mu itu sebagai keistimewaan yang ada pada dirimu. Lantas, bagaimana caranya?

Nah, sebelum mengutarakan perasaanmu, tentunya kamu harus melakukan pendekatan terlebih dahulu kepadanya. Jika kamu tidak memiliki keberanian untuk mendekati cewek idamanmu, silahkan ikuti tips-tips berikut ini!

1. Kalau masih malu, titip salam aja dulu sama temannya

Hubungan, relasi, koneksi, konektivitas, relation
Sumber foto: kaskus.co.id/@kenzie16465
Menurut saya sih, titip salam kepada temannya adalah hal yang paling mudah untuk dilakukan jika kamu masih malu dengan si doi.

Apabila kamu adalah cowok pendiam dan suka merasa canggung ketika berhadapan langsung dengan cewek yang kamu kagumi, maka kamu bisa titip salam saja kepada sahabat atau teman dekatnya cewek yang kamu kagumi tersebut.

Jadi, kamu tidak perlu berhadapan langsung dengan doi kalau kamu masih merasa canggung.

2. Kamu bisa minta nomor HP/WA si doi lewat teman dekatnya

Komunikasi, wa, whatsapp, aplikasi, chatt, chattingan, hubungan, relasi, ikon whatsapp
Sumber foto: bbc.com
Bagaimana kamu bisa membangun komunikasi dengan dia coba kalau berhadapan lamgsung saja kamu masih canggung?

Apalagi untuk meminta nomor hp/wa doi secara langsung, pasti gak kesampaian kan?

Untuk menyiasati hal ini, kamu bisa meminta nomor hp/wa si doi lewat teman dekatnya atau sahabatnya. Dengan demikian, kamu bisa membangun komunikasi deh dengan si doi.

3. Mulailah memberi perhatian melalui whatsapp

Hubungan, chatting, komunikasi, pendekatan, obrolan, tips pdkt sama cewek
Sumber foto: unsplash.com/Dries De Schepper
Nah, setelah kamu mendapatkan kontak si doi, mulailah untuk mengirim chat kepadanya. Tapi jangan langsung di telfon lho, ya!

Takut nya ntar doi malah jadi ilfeel sama kamu. Lakukan chat secara rutin aja, mulai dari menanyakan hal-hal yang tidak penting seperti "lagi apa?" atau yang lainnya.

Berusahalah untuk masuk dan buatlah si doi terbiasa chattingan dengan mu!

Dengan begitu, jika kamu tidak kirim chatt, maka si doi akan merasa seperti ada yang hilang dalam hidupnya.

4. Perlahan tapi pasti, ajaklah dia berdiskusi

Diskusi, komunikasi, chatt, whatsapp, pendekatan, pdkt, pendekatan sama cewek,
Sumber foto: unsplash.com/Vladislav Nikonov
Setelah chattingan dengan membahas hal yang tidak penting si doi memberi respon positif, lanjutkan dengan sedikit mengajak diskusi.

Masih lewat whatsapp, tanyakan sesuatu hal yang mungkin kamu belum mengerti, seperti menanyakan materi pelajaran atau yang lainnya.

Percayalah, dengan kamu melakukan hal ini akan membuat si doi tidak akan ilfeel dengan chattinganmu.

5. Beranikan diri untuk menyapa si doi ketika bertemu

Menyapa, sapaan, bertemu, berpapasan, papasan, pendekatan, hubungan, relationship,
Sumber foto: hipwee.com
Setelah menjalin komunikasi melalui perantara whatsapp, kini saatnya untuk kamu lebih berani dan buang jauh-jauh rasa canggung itu.

Jika kamu bertemu atau berpapasan dengan cewek idaman mu tersebut, berikan dia sapaan atau sekedar senyuman.

Perlu kamu ketahui, hal tersebut cukup manjur untuk meluluhkan hati cewek.

Kenapa? Karena cewek akan penasaran dan akan mencari tahu lebih dalam lagi tentang dirimu.

Penutup

Sebenarnya, untuk menaklukan atau meluluhkan hati cewek itu mudah tapi juga sulit. Ya begitulah hati si cewek yang sulit untuk di tebak.

Jika kamu adalah cowok pendiam, sebenarnya itu adalah sebuah kelebihan, lho.

Ingat, cewek itu memiliki rasa penasaran yang sangat tinggi. Untuk itulah, cowok pendiam atau bisa dibilang cowok misterius merupakan sebuah kelebihan.

No comments for "5 Tips PDKT Sama Cewek Untuk Kamu Cowok Pendiam Dan Pemalu"